Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Polisi Tidak Tilang Sopir Toyota Camry yang Halangi Ambulans di Karanganyar, Ini Alasannya

Naufal Nur Aziz Effendi - Minggu, 25 September 2022 | 07:20 WIB
Tangkap layar video Toyota Camry halangi ambulans yang sedang bawa pasien, sopir tidak ditingalng karena hal ini.
Dok : Instagram info_tawangmangu
Tangkap layar video Toyota Camry halangi ambulans yang sedang bawa pasien, sopir tidak ditingalng karena hal ini.

Baca Juga: Bawa Jenazah Ibu, Penumpang Ambulans Malah Enggak Tahu Kendaraan yang Dinaikinya Tabrak Bus Sugeng Rahayu

"Dia kooperatif tidak mempersulit kami, bahkan dia minta hari ini saja, agar cepat rampung, makanya kami hanya memberikan imbauan, jadi tidak dilaksanakan penilangan karena sudah kooperatif," tambahnya.

Selain itu, Ronggo juga dapat menunjukkan SIM B1 atas namanya serta STNK hidup.

Ronggo hanya diminta untuk membuat surat pernyataan bermaterai berisi permohonan maaf dan berjanji untuk tidak mengulangi perbuatannya lagi.

"Untuk dari Satlantas Polres Karanganyar hanya imbauan dan membuat surat pernyataan bermaterai kepada Ronggo untuk tidak mengulangi kejadian yang dilakukannya," terangnya.

Ia mengingatkan kembali kepada masyarakat luas, khususnya warga Kabupaten Karanganyar jika saat berkendara di jalan raya ada peraturan yang mengikat.

Yakni yang tertuang dalam UU Nomor 22 tahun 2009 tentang lalu lintas dan angkutan jalan, khususnya pasal 134 dan pasal 135.

"Pasal 134 ada beberapa kendaraan yang menjadi prioritas, yakni Damkar, ambulans, kendaraan pribadi yang mengangkut orang sakit karena kecelakaan lalu lintas, kemudian mobil lembaga negara atau mobil lembaga asing," jelasnya.

"Dan kami imbau kepada masyarakat apabila menjumpai kendaraan tersebut diberikan prioritas kepada pengendara tersebut," imbaunya.

Alasan Sopir

Editor : Naufal Nur Aziz Effendi
Sumber : Tribunsolo.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa