Otomania.com - Viral Video Sejumlah Motor Mogok Habis Isi Bensin di SPBU, Tangki Dibongkar Ternyata Isinya Air, Polisi Turun Tangan.
Viral video di media sosial Facebook yang memperlihatkan sejumlah motor warga malah mogok usai isi bensin di stasiun pengisian bahan bakar umum (SPBU).
Dalam rekaman video berdurasi 20 detik itu, diketahui kejadian berada di Kabupaten Sabu Rijua, Nusa Tenggara Timur (NTT).
Yang bikin kaget, saat warga mencoba memeriksa penyebab motornya bisa mogok dengan menguras tangki kendaraan, ternyata isinya malah air bukan bahan baakr.
Bahkan terlihat jelas saat salah satu warga mengeluarkan air dari tangki menggunakan selang dan memindahkannya ke dalam botol bekas.
"Kita baru keluar dari SPBU semua ini. Mereka (petugas SPBU) isi pakai air. Saya punya motor tadi masih ada minyak dan tadi isi tambah Rp 20.000. ini isinya air semua," ujar dia.
Sementara, warga lainnya yang bernasib sama juga tengah mengeluarkan air dari dalam tangki sepeda motor dibantu oleh petugas SPBU.
Kejadian bermula saat sepeda motor mereka tiba-tiba mogok saat dikendarai.
Setelah tangki kendaraan diperiksa, ternyata isinya adalah air.
Editor | : | Naufal Nur Aziz Effendi |
Sumber | : | Kompas.com |
KOMENTAR