Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Geger Sopir X-Trail Pelat RFH Pukuli Pengemudi Lain di Tol Dalam Kota, Kronologi Diungkap Polisi, Penyebabnya Sepele

Naufal Nur Aziz Effendi - Minggu, 5 Juni 2022 | 08:00 WIB
tangkap layar kejadian pemukulan yang dilakukan sopir X-trail berpelat RFH kepada pengemudi lain di Tol Gatsu, Sabtu (4/6/2022).
Instagram @merekamjakarta
tangkap layar kejadian pemukulan yang dilakukan sopir X-trail berpelat RFH kepada pengemudi lain di Tol Gatsu, Sabtu (4/6/2022).

Otomania.com - Geger sopir X-Trail pelat RFH pukuli pengemudi lain di Tol Dalam Kota, kronologi diungkap polisi, penyebabnya sepele.

Beredar di media sosial, unggahan yang memperlihatkan seorang pria dianiaya di Jalan Tol Dalam Kota, tepatnya di Gatot Subroto (Gatsu) arah Cawang, Jakarta Selatan.

Dari video yang diunggah akun instagram @merekamjakarta disebutkan pria itu dipukuli oleh seseorang pengemudi mobil bernomor polisi RFH pada Sabtu (4/6/2022) sore.

Dari video tersebut tampak pelaku pemukulan mengenakan jas berwarna merah.

Sedangkan satu rekan pelaku menggunakan kemeja batik hanya melihat peristiwa pemukulan itu.

Terkait itu, polisi memngungkap kronologi dan awal mula kasus pemukulan yang dilakukan pengemudi Nissan X-Trail berpelat RFH tersebut.

Insiden pemukulan diketahui terjadi pada Sabtu (4/6/2022) sekira pukul 12.40 WIB.

"Itu kan awalnya karena serempetan, tapi si (pengemudi) mobil berpelat RFH ini kan ngambil dari sebelah kiri," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes E Zulpan, dikutip dari Tribunnews.com, Sabtu (4/6/2022).

Awalnya, mobil korban berinisial JF melaju dari arah Timur di lokasi.

Baca Juga: Aniyaya Pemuda di Tol, Sopir X-Trail Pelat RFH Akhirnya Diciduk Polisi, Ternyata Korban Bukan Orang Sembarangan

Tiba-tiba, Nissan X-Trail pelaku yang diketahui berpelat nomor B 1146 RFH memotong laju mobil korban.

"Dari sebelah kiri ada terlapor yang mengendarai mobil Nissan memotong laju kendaraan dan mengakibatkan mobil pelapor terserempet mobil terlapor," jelasnya.

Karena tidak terima, pengemudi mobil RFH itu turun dan menghampiri mobil korban.

Saat itu juga bogem mentah pelaku langsung dilontarkan ke korban.

"Saat turun, si anak ini terus yang (pengemudi pelat) RFH ini juga ikut turun, kemudian terjadi pemukulan seperti itu," ungkapnya.

Korban JF lalu melaporkan peristiwa ini ke Polda Metro Jaya, Sabtu (4/6/2022) sore.

Sejumlah bukti dibawa dalam laporannya tersebut.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Merekam Jakarta Lewat Kamera (@merekamjakarta)

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Kronologi Pemukulan Pengemudi Mobil Berpelat Nomor RFH di Tol Gatsu, Berawal dari Serempetan

Editor : Naufal Nur Aziz Effendi
Sumber : tribunnews.com,Instagram @merekamjakarta

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa