Otomania.com - Hantam deretan motor, Nissan March dikeroyok massa emosian, lihat penabrak digendong baru hentikan aksi.
Satu unit Nissan March mengalami rem blong dan menabrak deretan motor yang sedang diparkir di Jalan Lengkong Kecil, Kota Bandung, Jawa Barat, Jumat (1/4/2022).
Kapolsek Lengkong, Kompol Nurdjaman Hidayat memastikan tidak ada korban jiwa dalam peristiwa mobil menabrak deretan motor terparkir di Jalan Lengkong Kecil tersebut.
"Tidak ada (korban jiwa)," ujar Nurdjaman Hidayat, dikutip dari TribunJabar.id, Sabtu (2/4/2022).
Dalam rekaman video CCTV, tampak satu unit Nissan March menabrak deretan motor yang sedang parkir.
Warga yang melihat kejadian itu langsung membabi buta, mengerumuni dan merusak mobil tersebut.
Beruntung, kata dia, hanya mobilnya saja yang dirusak warga.
Pengemudi mobil yang diketahui sosoknya sebagai kakek-kakek saat digendong keluar oleh seorang warga, terhindar dari amukan massa.
"Mobilnya saja itu mah," katanya.
View this post on Instagram
Editor | : | Naufal Nur Aziz Effendi |
Sumber | : | TribunJabar.id |
KOMENTAR