Otomania.com - Bertampang klasik gendong mesin hybrid, ternyata nama Yamaha Fazzio diambil dari singkatan dua bahasa asing.
Motor matik baru Yamaha Fazzio memiliki desain fresh ala retro modern.
Enggak cuma tampangnya saja yang menarik, Yamaha Fazzio juga dibekali dengan teknologi baru.
Yamaha Fazzio ini dibekali mesin berteknologi Blue Core Hybrid yang pertama kali hadir di Indonesia.
Selain bicara desain dan teknologi mesin, sudah tahu belum arti nama dari Yamaha Fazzio ini?
Awalnya dikira nama Fazzio berasal dari bahasa latin, seperti bahasa Italia atau Spanyol.
Ternyata, saat ditanyakan ke pihak PT Yamaha Indonesia Motor Mfg (YIMM), Fazzio juga berasal dari singkatan.
“Fazzio berasal dari gabungan fashion dan liscio. Fashion berasal dari bahasa Inggris untuk gaya, Liscio itu bahasa Italia artinya simple. Jadi sebenarnya simple fashion artinya,” jelas Antonius Widiantoro, Manager Public Relations, YRA & Community PT YIMM.
Nama ini sesuai dengan konsep Yamaha Fazzio, yang jadi motor stylish dan berkelas.
Makanya PT YIMM menyebut Fazzio ada di kelas baru motor matic Yamaha, yaitu Classy.
"Classy tidak hanya berarti klasik tetapi juga berkelas. Line up motor Yamaha yang dapat mendukung lifestyle pengendara untuk tampil lebih unggul," jelas Minoru Morimoto, President Director & CEO PT YIMM.
Dari desain sudah terlihat, kalau Yamaha Fazzio lebih elegan dibandingkan GEAR 125 yang lebih sporty.
Fitur-fiturnya yang dibenamkan, juga termasuk baru di kelas motor matic Yamaha 125 cc.
Paling beda adalah penggunaan mesin Blue Core Hybrid, yang sebelumnya ada di Yamaha Fascino di India serta Grand Filano Hybrid di Thailand.
Sistem hybrid paralel ini, memanfaatkan Electric Power Assist Start di starter SMG, agar akselerasi awalnya lebih cepat.
Ini bikin mesin lebih enteng saat akselerasi seperti menanjak, dan diklaim bikin konsumsi BBM-nya lebih efisien.
Teknologi baru yang lain adalah Y-Connect untuk koneksi smartphone dengan motor, untuk informasi kondisi mesin sampai lokasi parkir terakhir.
Editor | : | Naufal Nur Aziz Effendi |
Sumber | : | Motorplus-online.com |
KOMENTAR