Kemudian jika melihat gambar layout sirkuit di kiri bawah, ada bagian menjorok berupa T10 dan T11 yang mirip dengan tanjung di barat daya Pulau Lombok.
Tapi ada lagi nih bagian menjorok ke luar di T15, T16, dan T17 yang sepertinya enggak mirip dengan fitur geografis Pulau Lombok ya...
Kalau mau cocoklogi, bisa jadi tiga tikungan itu melambangkan tiga gili yang kerap menjadi tujuan wisata turis asing yaitu Gili Air, Gili Meno, dan Gili Trawangan. Iya nggak sih?
Memang enggak ada yang bilang secara blak-blakan kalau desain sirkuit yang mulai dibangun pada tahun 2019 ini mirip sama Pulau Lombok.
Baca Juga: Bukan Pakai Jampi-jampi, Begini Cara Kerja Pawang Hujan Modern di Sirkuit Mandalika
Tapi kalaupun memang disengaja ya wajar saja sih, soalnya malah bikin identitasnya jadi makin kuat.
Oh iya untuk tambahan informasi, Sirkuit Mandalika punya trek sepanjang 4,3 km dan memiliki 17 tikungan yang meliuk-liuk. Biar jelas bisa kamu lihat di bawah ini deh.
Lalu untuk mempermanis dan memperkuat lagi budaya lokal, ada juga motif tenun Suku Sasak di pinggir lintasan (run off area).
Pengerjaannya enggak main-main, langsung menggandeng perusahaan spesialis Race Track, yaitu Roadgrip asal Inggris, bersama anak perusahaannya, Roadgrip Motorsports Indonesia (RMI).
Editor | : | Naufal Nur Aziz Effendi |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR