Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Biasa Buat Ngangetin Badan, Minyak Kayu Putih Juga Bisa Bikin Irit BBM? Begini Pernyataan Pertamina

Parwata,Muslimin Trisyuliono - Minggu, 3 Oktober 2021 | 15:00 WIB
Minyak kayu putih obat covid-19 dan penghemat bensin
Via motorplus/Aong
Minyak kayu putih obat covid-19 dan penghemat bensin

Dengan menambahkan zat aditif minyak kayu putih sebanyak 4 ml dalam 1 liter bensin, dapat menaikan performa motor bakar dan menurunkan konsumsi bahan bakar.

Namun sebenarnya, bolehkah mencampur BBM seperti Pertalite dengan minyak kayu putih tersebut?

Putut Andriatno, selaku Corporate Secretary PT Pertamina Patra Niaga Subholding Commercial and Trading, menyampaikan.

Bahwa, tidak direkomendasi kepada konsumen untuk mencampur BBM Pertamina dengan zat aditif tambahan seperti minyak kayu putih.

Baca Juga: Baru Nih, Pertamina Resmi Operasikan SPBU Warna Hijau, Apa Beda Dengan SPBU Merah dan Biru?

"Pertamina tidak menyarankan untuk mencampur aditif atau zat tambahan apapun di dalam produk kami," ujar Putut Andriatno, Jumat (24/09/2021).

Tentunya Pertamina tidak merekomendasi hal itu kepada konsumen bukan tanpa alasan, melainkan dapat mengubah kualitas BBM tersebut.

"Karena hal itu akan merubah spesifikasi BBM, Pertamina tidak bertanggung jawab terhadap spesifikasi BBM yang sudah berubah," ungkapnya.

Karena itu, Putut menyarankan untuk pengguna kendaraan mengisi BBM kendaraannya sesuai oktan yang direkomendasikan oleh pabrikan.

Baca Juga: Jangan Isi Bensin Saat Truk Tangki Sedang Bongkar BBM di SPBU, Bensin Jadi Kotor? Pertamina Jelaskan Begini

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa