Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Tahukah Kamu, Inilah Perbedaan Spesifikasi Motor Antara MotoGP dan WSBK

Dok Grid - Rabu, 27 September 2023 | 11:19 WIB
Biar makin paham, berikut ini adalah beberapa perbedaan antara ajang  balap MotoGP dan World Superbike (WSBK)
Twitter@KRT_WorldSBK/MotoGP.com
Biar makin paham, berikut ini adalah beberapa perbedaan antara ajang balap MotoGP dan World Superbike (WSBK)

Otomania.com - Sama-sama Menjadi Balap Motor Yang paling Bergengsi Ini, Bedanya MotoGP dan WSBK.

Baik MotoGP maupun WSBK keduanya merupakan kejuaran balap motor yang bergengsi.

Namun begitu, antara dua balap motor tersebut yakni MotoGP dan WSBK memiliki beberapa perbedaan

Buat yang belum paham berikut perbedaan antara MotoGP dan WSBK.

Pada motor MotoGP menggunakan mesin balap prototipe yang dibuat khusus.

Perbedaan Spesifikasi MotoGP dan WSBK

Sedangkan mesin WSBK adalah motor produksi massal yang telah dirombak khusus untuk balapan.

Mesin

Aturan MotoGP cukup sederhana. Desain mesin motor bebas selama tidak melebihi 1.000 cc, dengan lebar piston maksimal 81 mm dan memiliki maksimum empat silinder.

Sejak 2012, mesin dua langkah (2-tak) dilarang digunkan dan sebagian besar tim saat ini menggunakan mesin dengan desain V4.

Sedangkan pada WSBK, mesin 2-tak dilarang tapi konfigurasi mesinnya boleh tiga dan empat silinder dengan kapasitas 1.000 cc.

Baca Juga: Enggak Bisa Nonton Race MotoGP di TV? Nih Ada 4 Link Streamingnya

Berat Minimal

Baik pada MotoGP maupun WorldSBK memiliki angka bobot minimum yang harus dipenuhi.

MotoGP memiliki bobot 157 kg sedangkan WorldSBK alias WSBK sedikit lebih berat, yaitu seberat 168 kg.

Kontruksi

MotoGP dan WSBK mematuhi berbagai peraturan teknis yang ditetapkan oleh Dorna selaku pemegang hak komersial kedua kejuaraan, dan FIM induk roda dua dunia.

Peraturan ini dirancang untuk menjaga persaingan seadil mungkin di setiap kelas.

Pembatasan MotoGP lebih sedikit ketimbang WSBK.

Pabrikan bisa lebih fleksibel merancang konstruksi mesin dan desain sasis yang diinginkan.

Motor MotoGP juga menggunakan material yang ringan seperti serat karbon, titanium, dan paduan magnesium.

Adapun WSBK, semua motor harus mempertahankan konstruksi dan desain sasis produksi aslinya, dan penggunaan material yang ringan dibatasi.

ECU dan Software

Pada 2016, semua motor MotoGP dilengkapi dengan ECU standar dan paket perangkat lunak untuk menjaga persaingan tetap adil.

Pada WSBK pilihan ECU dan software lebih terbuka paling hanya dibatasi anggaran.

Anggaran

Anggaran tim MotoGP lebih besar daripada WSBK.

Di MotoGP tim dapat membelanjakan sebanyak yang mereka suka untuk motor, pengujian, peralatan, staf, dan lainnya.

Berbeda dengan tim yang berlaga di WSBK, di mana pengeluaran tim untuk motor, pembalap serta pengembangan semuanya terbatas.

Baca Juga: Mesin Cuma 50 Cc, Motor Ini Bawa Suzuki Raih Juara Balapan Kelas Dunia Pertamanya, Suaranya Mirip RX-KIng

Posted : Rabu, 27 September 2023 | 11:19 WIB| Last updated : Rabu, 27 September 2023 | 11:19 WIB

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa