Hebatnya, Epi tetap sadar meski badannya luka tembak, rinciannya, 10 mengenai punggung dan dua mengenai kepala.
"Di tengah jalan saya tiba-tiba ditembak," kata Epi saat melaporkan peristiwa tersebut ke Mapolres Lebak, Rabu.
Epi bahkan juga sempat melawan begal yang duduk di depan untuk merebut kunci mobilnya.
Saat itu di lingkungan sekitar sangat sepi, gelap gulita, dan jauh dari pemukiman penduduk.
Dia lalu berhenti dan mengajak mereka berduel, saat diajak berduel di luar, empat orang tersebut malah kabur ke dalam hutan.
"Mungkin enggak sangka saya masih bisa melawan. Sebelumnya di dalam mobil juga sempat saya tangkis," kata Epi.
Peristiwa itu mengakibatkan dia menderita luka ringan, karena 10 kali ditembak.
"Saya Alhamdulilah cuma luka ringan saja," kata dia.
Editor | : | Dimas Pradopo |
Sumber | : | TribunJakarta.com |
KOMENTAR