Otomania.com - Meski sudah sukses menjadi juara dunia, Suzuki di MotoGP memberi sinyal soal keberadaan tim satelit di masa datang dan finalisasi negosiasi dengan Valentino Rossi akan berlangsung pada April 2021?
Valentino Rossi dan Suzuki rasanya sudah memiliki kesepakatan yang jelas tentang tim VR46 di MotoGP pada bulan April 2021 mendatang.
Bahkan rumornya, sponsor Monster Energy dan Sky disebut-sebut berpotensi mendanai proyek tersebut.
Seperti yang disebutkan dalam beberapa hari terakhir, kemitraan antara Suzuki dan Monster Energy akan menunjukkan kolaborasi antara tim milik Valentino Rossi dan tim kerabatnya, Davide Brivio.
Manajer tim Suzuki itu telah melakukan yang terbaik dan pabrikan asal Hamamatsu itu berencana untuk melebarkan sayap dengan tim satelit pada tahun 2022.
"Dari sudut pandang tertentu, orang mungkin berpikir bahwa itu tidak perlu (tim satelit, red.) karena kami telah memenangkan gelar."
"Akan tetapi teknisi kami tidak setuju," ucap Davide Brivio.
Dua pembalap tidak cukup untuk mempercepat perkembangan dari Suzuki GSX-RR.
Baca Juga: Kabar Buruk, Marc Marquez Alami Infeksi Patahan Tulang, Harus Operasi Lagi?
Tim Rossi di MotoGP
Pada bulan Februari 2021, tim VR46 akan melakukan debut perdananya dengan Ducati dan akan menguji motor langsung di trek balap.
Mulai musim MotoGP 2021 corak VR46 akan terlihat pada motor Luca Marini di tim Avintia.
“Ducati adalah motor yang bagus dan dalam kondisi yang baik," buka Valentino Rossi.
"Luca selalu mengatakan kepada saya bahwa dia ingin bersaing dengan saya," tambahnya.
"Saya sangat senang karena tahun depan kami akan berjuang untuk pertama kalinya, itu akan bagus,” tutup Valentino Rossi.
Editor | : | Dimas Pradopo |
Sumber | : | Corsedimoto.com |
KOMENTAR