Otomania.com - Operasi Zebra Polda Metro Jaya, dalam sehari digelar sebanyak 13.577 pelanggar Lalu lintas terjaring, ini yang mendominasi
Hari pertama berlangsung Operasi Zebra Jaya 2020 (26/10), sebanyak 3.577 pelanggar ditilang oleh petugas.
Hal tersebut seperti diungkapkan oleh Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Sambodo Purnomo Yogo.
"Hari pertama Ditlantas Polda Metro Jaya melakukan penilangan sebanyak 3.577 perkara," kata Kombes Sambodo saat dikonfirmasi, Selasa (27/10/2020).
Baca Juga: Jangan Khawatir, Cuma Pelanggaran Ini yang Diincar Selama Operasi Zebra 2020
Selain itu, pihaknya juga melakukan peneguran sebanyak 4.982 pelanggar.
Menurut Sambodo, pelanggar masih didominasi oleh pengendara sepeda motor.
Rinciannya, pelanggaran yang paling banyak dilanggar adalah melawan arus lalu lintas, tidak memakai helm, melanggar stop line atau marka jalan.
Pelanggaran paling sedikit yang dilakukan roda dua adalah melintasi jalan layang non tol (JLNT) dan berboncengan melebihi satu orang.
"Pelanggar sepeda motor melawan arus sebanyak 694, melanggar stop line 354, tidak gunakan helm 421, tidak dilengkapi STNK (Surat Tanda Nomor Kendaraan) 45, tanpa SIM (Surat Izin Mengemudi) 17, melebihi kapasitas 9, modifikasi dan melewati JLNT 0," jelasnya.
Baca Juga: Tercyduk Razia Operasi Zebra 2019 Malah Dapat Honda Revo Cuma-cuma, Kok Enak Banget Yak?
Editor | : | Adi Wira Bhre Anggono |
Sumber | : | Tribunnews.com |
KOMENTAR