Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Workshop Nova Tigabelas (NF.13), Bikin Motor Sampai Diecast Penuh Warna dengan Seni Hand Painting

Parwata,Naufal Shafly - Jumat, 23 Oktober 2020 | 12:45 WIB
Nova Gunawan, owner NF.13
Ig: Nova.tigabelas
Nova Gunawan, owner NF.13

"Kalau cat, awal mulanya itu karena gue sadar, kayaknya gue enggak bisa hanya jualan jasa. Akhirnya gue jualan cat buatan gue sendiri, namanya Flip Flop. Jadi ada passive income lah dari penjualan cat ini," jelas Nova.

Sedangkan, untuk bengkel custom, ia mengaku bisnis ini berawal dari keinginannya membangun motor custom beraliran chopper.

"Sebenernya, gue awalnya bikin motor buat gue sendiri, terus teman-teman lihat dan akhirnya minta bikinin juga. Lambat laun customer juga mulai masuk, makanya gue sekarang merambat ke bengkel custom," tuturnya.

Sekarang, pria kelahiran 1984 ini memiliki beberapa rekan yang membantunya menjalankan bisnis tersebut.

"Iya awalnya semua gue lakuin sendiri. Kalau sekarang, gue enggak mau bilang gue punya karyawan sih, jadi gue ngajak teman-teman gue, adik-adik gue buat belajar sama-sama, tapi mereka gue kasih income juga. Misalnya ada project, mereka gue suruh bantuin, lalu gue kasih duit," ucapnya.

"Kalau ada exhibition juga gue selalu dorong mereka, gue kasih panggung. Jadi selama mereka masih berproses, gue sediakan tempat buat mereka," tambahnya.

Kini, total Nova memiliki dua orang crew untuk menggambar, satu orang crew untuk bengkel custom, dan empat orang crew untuk project mural.

Saat disinggung perihal omzetnya, ia mengaku mendapatkan pemasukan rata-rata sebesar Rp 5-15 juta per-bulan.

Buat kalian yang tertarik menggunakan jasa Nova untuk menggambar, membangun motor custom, ataupun ingin membeli merchandise buatannya kalian bisa langsung sambangi workshop NF.13 di alamat:

Jl. Komp. Depag, Bambu Apus, Kecamatan Pamulang, Kota Tangerang Selatan.

0821-1048-413 (Nova)
Instagram: @Nova.tigabelas

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa