"Untuk mobil jenis tertentu seperti pickup atau mobil yang perlu ditinggikan atapnya perlu dibuat bodi untuk menyesuaikan kapasitas," tutur Ari.
Pembuatan bodi menggunakan material plat galvanis dengan rangka baja ringan serta kaca tempered glass standar karoseri.
Yang menjadi persoalan tingginya biaya sebenarnya bukan di pembuatan bodi tambahan.
"Mahal karena harga alat kesehatan pendukung yang diperlukan, seperti alat bantu napas, defibrillators, alat detak jantung, atau alat tindakan operasi medis," tekan Ari.
"Bahkan kalau dilengkapi alat kemoterapi atau lab berjalan, harga alatnya saja bisa sekitar Rp 1 miliar," tambah Ari.
Editor | : | Adi Wira Bhre Anggono |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR