Otomania.com - Mobil dengan transmisi otomatis alias matik perlu perhatian lebih karena lebih kompleks dan terkomputerisasi.
Terutama soal oli transmisi otomatis, merupakan perawatan rutin yang harus dan wajib dilakukan penggantian.
Pemilik bengkel transmisi Worner Matic, Hermas Prabowo, mengatakan untuk proses ganti oli, baik transmisi otomatis model konvensional maupun CVT biasanya membutuhkan oli 3 liter hingga 4 liter.
“Sedangkan untuk kuras oli bisa 12 liter, prosesnya pun berbeda. Kuras oli memakan waktu yang lama,” ujar Hermas.
Apa yang membuatnya berbeda?
Ganti oli itu hanya mengganti oli matik yang ada di ruang karter (bak penampungan oli).
Sedangkan proses kuras adalah mengeluarkan atau mengganti semua oli yang ada di seluruh sistem transmisi. Untuk itu dibutuhkan oli yang lebih banyak.
Baca Juga: Tips Beli Mobil Matik Bekas, Cek Pakai Cara Ini, PR Langsung Ketahuan
Jarak Tempuh
Ada pemahaman yang mengatakan bahwa proses ganti oli itu dilakukan berkala setiap mobil sudah menempuh jarak 15.000 km. Sementara untuk kuras oli dilakukan setiap 50.000 km.
Editor | : | optimization |
Sumber | : | Kompas.com |
KOMENTAR