"Di dalam mobil Honda, ada satu keluarga yang berjumlah tiga orang. Pengemudi mobil Honda dan anaknya yang masih berusia sekitar 6 tahun selamat. Sedangkan istrinya yang duduk di bagian depan mobil meninggal di lokasi," tambahnya.
Tak berselang lama, para penumpang yang ada di dalam mobil Honda langsung segera dievakuasi ke rumah sakit.
"Cuma saya kurang paham, rumah sakit mana korban dibawanya," ucapnya.
Dirinya mengungkapkan bahwa kondisi lalu lintas saat itu tergolong sepi.
"Kalau ramai arus lalinnya, ya kemungkinan besar makin banyak korban laka lantasnya," pungkasnya.
Sementara itu dari pantauan TribunJatim.com, arus lalu lintas baik dari arah Surabaya maupun Malang macet parah hingga sekitar 4 km.
Artikel ini telah tayang di Tribunjatim.com dengan judul Diduga Rem Blong, Bus Seruduk Mobil Keluarga dan Truk Tangki di Malang, Ibu 1 Anak Tewas di TKP,
Editor | : | Dimas Pradopo |
Sumber | : | TribunJatim.com |
KOMENTAR