Otomania.com - Sebuah kecelakaan maut menimpa seorang pengendara motor Honda CB150R dan boncengannya yang mencoba menyalip sebuah dumpt truck (truk jungkit).
Pengendara motor bernama Agus Andika (19) meninggal di tempat dengan kondisi penuh luka di tubuhnya.
Ia merupakan warga Huta ll Nagori Padang Mainu Kecamatan Dolok Batu Nanggar Kabupaten Simalungun, Sumatra Utara.
Sedangkan kecelakaan lalu lintas (lakalantas) tersebut terjadi di Nagori Batu Silangit Kecamatan Tapian Dolok, Kabupaten Simalungun.
Kanit Lakalantas Polres Simalungun Ipda Ramadhan Siregar menyampaikan, kecelakaan berawal saat korban mengendarai Honda CB150R bersama seorang temannya pada Selasa (2/6/2020) malam.
“Korban berencana hendak memotong truk di depannya," ujar Ramadhan.
Ia melanjutkan, saat itu korban masuk dari jalur kanan untuk memotong truk.
Namun, korban tidak memperhatikan satu unit mobil tangki dump truck (truk jungkit) yang datang dari arah berlawanan.
Baca Juga: Bodi L300 Bikin Lalu Lintas Tersendat, Rebahan di Jalan Gara-gara Pecah Ban
Kecelakaan tak terelakkan, korban terhempas dan terseret, sementara sepeda motor Honda CB150R milik korban rusak parah.
Pasca kecelakaan maut itu, pengemudi truk jungkit BK 9228 TS yang belum diketahui identitasnya melarikan diri.
"Namun pembonceng motor bernama Mudin Nainggolan (65) warga Parsaoran Ajibata Kecamatan Ajibata Kabupaten Toba masih berada di lokasi dan tidak mengalami luka-luka," terang Ramadhan.
Kanit Laka Ipda Ramadhan Siregar menambahkan korban yang meninggal di lokasi kejadian dievakuasi ke RSUD Pematangsiantar, kemudian dibawa ke rumah duka.
Adapun kerugian material dari peristiwa ini diperkirakan mencapai Rp 30 juta.
Artikel ini telah tayang di Tribun-medan.com dengan judul "Kecelakaan Maut Laga Kambing Honda CB 150 Vs Dump Truk, Pengendara Motor Tewas di Lokasi".
Editor | : | Adi Wira Bhre Anggono |
Sumber | : | Tribun-Medan.com |
KOMENTAR