Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Penangkapan Tiga Jambret Kecil Berakhir Kocak, Ngumpet di Kubangan dan Semak-semak, Menyerah Setelah Dikageti Tembakan ke Langit

Adi Wira Bhre Anggono - Senin, 18 Mei 2020 | 10:10 WIB
Tim Anti Bandit Polsek Sukolilo Surabaya membekuk tiga pelaku jambret yang beraksi di kawasan Jalan Raya Kertajaya Indah Timur, Sabtu (16/5/2020).
Surya.co.id/Luhur Pambudi
Tim Anti Bandit Polsek Sukolilo Surabaya membekuk tiga pelaku jambret yang beraksi di kawasan Jalan Raya Kertajaya Indah Timur, Sabtu (16/5/2020).

Otomania.com - Tiga orang jambret seumuran pemuda tanggung ditangkap polisi dengan cara kocak usai mereka berusaha sembunyi di kubangan dan semak-semak.

Tiga pelaku itu ditangkap Tim Anti Bandit Polsek Sukolilo Surabaya di kawasan Jalan Raya Kertajaya Indah Timur, Sabtu (16/5/2020) dini hari.

Para jambret yang tertangkap yakni Jaka Wahyu Pratama (19), BDS (16), dan Surya Cipta Perdana (21).

Mereka berdomisili di pemukiman yang sama yakni di daerah Gubeng Surabaya.

Baca Juga: Puluhan Pengendara Kena Sanksi Bersihkan Fasilitas Umum, PSBB Bogor Sudah Perketat Sanksi

Tiga jambret itu hanya bisa tertunduk lesu seraya menutupi wajah, saat dikeler anggota Tim Anti Bandit Polsek Sukolilo, dini hari.

Mereka merupakan komplotan jambret yang baru saja melancarkan aksi terhadap satu diantara warga yang melintas di kawasan tersebut.

Dilasnir dari Surya.co.id, Kapolsek Sukolilo AKP Subiyantana melalui Kanit Reskrim Polsek Sukolilo Iptu Zainul Abidin menerangkan, sekira pukul 01.30 WIB, tiga komplotan jambret itu menyasar salah seorang warga yang melintas di kawasan jalan tersebut.

Baca Juga: Update Harga Maxi Yamaha Lengkap. NMAX, XMAX, TMAX, Aerox dan Lexi Per Bulan Mei 2020

"Korban naik sepeda angin untuk membeli makanan sahur, di lokasi jalan itu dipepet, tas di jambret tiga pelaku," katanya, Minggu (17/5/2020).

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa