Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Bus Bertuliskan Intruksi Presiden Melenggang di Pantura, Sampai Semarang Ketemu Pahit

Adi Wira Bhre Anggono - Rabu, 29 April 2020 | 12:05 WIB
Bus pariwisata PO Putra Amanah yang membawa pemudik dari Sumatera menuju Kota Solo dan Pati dicegat petugas Dishub Semarang, Selasa (28/4/2020).
TribunJateng.com/istimewa
Bus pariwisata PO Putra Amanah yang membawa pemudik dari Sumatera menuju Kota Solo dan Pati dicegat petugas Dishub Semarang, Selasa (28/4/2020).

Baca Juga: Bukan Merokok, Ini Alasan Valentino Rossi Suka Jongkok di Sebelah Motor Sebelum Balapan

"Mereka akhirnya putar balik dan tidak melanjutkan perjalanan ke tempat tujuan," jelasnya.

Dikatakan Heri, sebelum diminta untuk putar arah terlebih dahulu bus diperiksa kelengkapan surat kendaraan.

Lantas bus disterilkan dengan penyemprotan disinfektan.

Para penumpang dan kru bus juga diperiksa suhu tubuh dengan menggunakan thermal gun oleh petugas dari Dinas Kesehatan.

Baca Juga: BR-V Tumbang, XL-7 Laku 1.130 unit, Xpander Cross Rajai Penjualan Low SUV Per Maret 2020

"Memang mereka terpantau sehat tetapi kami tetap melarang keras mereka untuk mudik," katanya.

Dari informasi yang dihimpun, posko di Mangkang telah memerintahkan dua bus asal luar pulau Jawa untuk putar arah.

Pertama Bus pariwisata Putra Amanah dari Sumatera menuju Pati dan Solo dengan mengangkut 28 penumpang dan kru bus 2 orang, Selasa (28/4/2020) sekira pukul 07.00 WIB.

Bus kedua yakni Bus Sari Mustika perjalanan dari Jambi menuju Pati dengan jumlah penumpang 25 orang kru bus 3 orang, Selasa (28/4/2020) sekira pukul 08.00.

Baca Juga: Waduh! 8 Penumpang Travel Mudik dari Jakarta ke Cilacap Ternyata Positif Corona

Heri menambahkan petugas memberikan sosialisasi kepada para pengguna jalan untuk tetap waspada terhadap virus corona.

Tidak hanya itu, petugas juga memberikan masker kepada pengguna jalan dan melakukan penyemprotan terhadap kendaraan mereka.

"Kami harap masyarakat terutama para perantau untuk tetap di tempat perantauan sementara waktu, sebab mudik di saat pandemi virus Corona ditakutkan akan semakin menyebarluaskan virus tersebut," tandas Heri.

Artikel ini telah tayang di Tribunjateng.com dengan judul "Bus Bertulis 'Intruksi Presiden Pulang Kampung Bukan Mudik' Melenggang, Ini yang Terjadi di Semarang".

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa