Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Suruh Belajar di Rumah Karena Corona, Puluhan Siswa di Bali Malah Ditangkap Polisi Gara-gara Balap Liar, Waduh!

Parwata - Jumat, 20 Maret 2020 | 21:50 WIB
Ilustrasi balap liar
Tribun Pekanbaru
Ilustrasi balap liar

Otomania.com - Sebanyak 33 orang berhasil terjaring Tim Gabungan Polresta Denpasar bersama dengan Satgas CTOC Polda Bali.

Mereka terjaring karena aksi yang dilakukanya pada Kamis (19/3/2020) kemarin.

Yakni melakukan aksi balap liar atau trek-trekan di jalan Gatot Subroto Barat, Denpasar, Bali.

Melansir dari Tribunbali.com, aksi ini dikatakan dilakukan pada pukul 03.00 Wita dini hari.

Baca Juga: Miris! Demi Ikut Balap Liar, Bocah SD dan SMP Nekat Curi Motor, Langsung Dipereteli

Kapolresta Denpasar AKBP Jansen Avitus Panjaitan mengatakan dari 33 yang tertangkap, hanya 10 orang yang remaja dan sisanya masih di bawah umur.

Semua yang terjaring disebut-sebut masih duduk di bangku SMP, SMA, dan mahasiswa serta ada juga yang sudah putus sekolah dan bekerja.

Mereka semua terjaring razia setelah pihaknya menerima laporan dari masyarakat yang merasa resah akan adanya balap liar tersebut.

Mengenai hal itu, Kepala Dinas Pendidikan, Kepemudaan dan Olahraga Provinsi Bali KN Boy Jayawibawa mengatakan bahwa pihaknya belum mendengar kabar tersebut.

Editor : Dimas Pradopo
Sumber : Tribunbali.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa