Otomania.com - Sebuah aksi pencurian terjadi di wilayah Tandes Kidul IV Surabaya, pada Senin (24/2/2020).
Pelaku pencurian yang beraksi pada dinihari tersebut berjumlah dua orang.
Melansir dari TribunJatim.com, dua pelaku pencurian tersebut, menyasar Honda Scoopy putih bernopol W 3207 CM di sebuah rumah kos.
Sebelum melancarkan aksinya, keduanya berkeliling mencari sasaran di Surabaya.
Setelah melihat motor korban, satu pelaku turun dan mendekati motor korban.
"Disana pelaku menggunakan sebuah kunci T yang sudah diruncingkan. Setelah itu saat merusak rumah kunci motor, korban mendengar suara berisik terbangun dan keluar."
"Disana lah korban memergoki pelaku berusaha mencuri motornya," kata Kanit Reskrim Polsek Tandes, Ipda Gogot Purwanto, Sabtu (29/2/2020).
Ketika korban teriak, kedua pelaku panik dan berusaha kabur. Warga yang mendengar teriakan maling juga keluar rumah dan ikut mengejar pelaku.
"Satu pelaku berhasil ditangkap warga, sementara satunya berhasil kabur,"tambahnya.
Pelaku yang ditangkap itu bernama Nanang Kosim (35) warga Balongbendo Sidoarjo, sedangkan temannya yang berhasil kabur berinisial MS.
Baca Juga: Gerebek Gudang, Polisi Temukan 77 Motor Bodong, Diduga Hasil Pencurian dan Gadai
Saat diinterogasi, Nanang mengaku lebih dari sepuluh kali melakukan pencurian sepeda motor di Surabaya.
Ia juga beberapa kali masuk tahanan karena kasus serupa.
"Ya karena gak ada kerjaan lain. Saya pernah ditahan di Polrestabes, Polsek Genteng, Polsek Tenggilis juga," akunya.
Kini polisi masih terus mendalami dan mengejar satu pelaku lain yang kerap bekerja bersama Nanang.
Artikel ini telah tayang di Tribunjatim.com dengan judul Pelaku Pencurian Motor di Tandes Surabaya Dibekuk Polisi, Tersangka Ngaku 'Tak Punya Pekerjaan Lain',
Editor | : | Dimas Pradopo |
Sumber | : | TribunJatim.com |
KOMENTAR