Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Tarif Calo SIM Motor Mencapai Rp 800 Ribu di Bekasi, Kanit SIM Polres Metro Bekasi Kota Bilang Bagini

Indra Aditya - Sabtu, 22 Februari 2020 | 17:00 WIB
Surat Izin Mengemudi alias SIM (ilustrasi)
octa saputra/Otofemale.id
Surat Izin Mengemudi alias SIM (ilustrasi)

Otomania.com – Keberadaan calo atau penyedia jasa memang menjadi pilihan untuk para penggunanya.

Selain tidak perlu ribet bolak-balik, calo juga bisa terbilang cepat karena sudah tau tahapan-tahapan mengerjakan sim.

Apalagi dalam pembuatan SIM, banyak orang memutuskan untuk menggunakan jasa calo karena males mengikut tes tertulis maupun tes praktik.

Tapi taukah banyak yang menjadi korban penipuan tersebut?
Jika sudah menjadi korban, nantinya baru terasa saat duit menghilang, sim pun tidak dapat.

Salah satu kejadian yang dilansir dari GridOto.com, saat berada di Polres Metro Bekasi Kota.

Baca Juga: Dua Jempol! Belum Punya SIM Atau e-KTP, Jangan Harap Bisa Nyalakan Motor Berkat Alat Temuan Tiga Siswa SMP Ini

Ada seorang pria yang berdiri di parkiran sambil mengatur keluar masuk kendaraan.

Kemudian pria tersebut menjanjikan membuat SIM tanpa prosedur dan SIM langsung terbit dengan biaya Rp 800 ribu.

"Mau ngurus sendiri apa diurusin? Kalau SIM C Rp 800 ribu langsung foto. Lama atau cepatnya pengengerjaan tergantung ya, dan itu SIM baru ya (Smart SIM)," tanya salah satu calo yang nama tidak mau disebutkan.

Menanggapi hal tersebut, Kanit SIM Polres Metro Bekasi Kota, AKP Rabiin menjelaskan, bahwa jika mengurus SIM lewat calo akan ada banyak kerugiannya.

"Yang jelas, harga lebih mahal dan tidak sesuai dengan Penerimaan Negara Bukan Pajak (PNBP) yang ditentukan, bahkan cendrung bersifat penipusan," kata Rabiin kepada.

Editor : Indra Aditya

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa