Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Sempat Terancam Ditiadakan Karena Virus Corona, MotoGP Thailand Bakal Bergulir Sesuai Jadwal

Indra Aditya,Rezki Alif Pambudi - Sabtu, 22 Februari 2020 | 09:00 WIB
MotoGP Thailand
MotoGP.com
MotoGP Thailand

Otomania.com - Awalnya MotoGP Thailand terancam ditiadakan karena virus corona, namun kenyataan sebaliknya.

MotoGP Thailand akan bergulir sebagai seri kedua MotoGP 2020, pada tanggal 20-22 Maret.

Seperti dilansir dari Crash.net, keputusan ini diambil setelah ada konsultasi dengan Departemen Kontrol Penyakit Kementerian Kesehatan Thailand.

Pemerintah Thailand memastikan pasien terinfeksi akan ditangani dengan baik dan akan ditempakan pada tempat yang tidak berisiko membahayakan orang lain.

Baca Juga: Marc Marquez Masih Betah di Honda, Perpanjang Kontrak Sampai MotoGP 2024

Setelah ditimbang-timbang, diprediksi tidak akan ada risiko besar dalam penyebaran virus Corona saat penyelenggaraan MotoGP Thailand.

MotoGP Thailand sendiri sempat diragukan usai beberapa event balap di China seperti Formula E dan Formula 1 dibatalkan atau ditunda.

Sampai berita ini turun, Thailand mengonfirmasi sudah ada 35 kasus, jauh di bawah China dengan sekitar 75 ribu kasus.

Meski lanjut, tentunya akan ada penanganan lebih ketat untuk mencegah segala kemungkinan terburuk soal virus Corona ini.

Editor : Indra Aditya

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa