Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Gak Nyangka! Ternyata Mobil Listrik Masih Menggunakan Oli, Kok Bisa?

Indra Aditya,Ryan Fasha - Sabtu, 15 Februari 2020 | 12:10 WIB
Mobil listrik Nissan Leaf
ryan/gridoto.com
Mobil listrik Nissan Leaf

Otomania.com - Banyak yang beranggapan mobil listrik yang menggunakan tenaga baterai atau Battery Electric Vehicle (BEV) tidak menggunakan oli pada komponennya.

Memang bila dilihat, mobil listrik BEV menggunakan motor listrik yang digerakkan oleh dinamo besar.

Arus listrik Direct Current (DC) dialirkan ke inverter yang kemudian mengubahnya menjadi Alternating Current (AC) ke motor listrik.

Untuk oli yang digunakan ternyata bukan pada bagian-bagian ini sob, tetapi pada bagian gir yang saling terhubung untuk memutarkan roda.

Hal ini disampaikan oleh Jauhari, Senior Manager Value Engineering & Localization PT Nissan Motor Indonesia (NMI) yang menyebutkan bahwa mobil listrik masih menggunakan oli untuk pelumas komponen gir seperti pada Nissan Leaf.

Inverter mobil listrik Nissan Leaf
ryan/gridoto.com
Inverter mobil listrik Nissan Leaf

Baca Juga: Mitsubishi Akan Hadirkan Truk Listrik di GIICOMVEC 2020, Hanya Untuk Display Lho!

"Komponen gir transmisi Nissan Leaf masih menggunakan pelumas oli, namun berbeda dengan oli gardan pada mobil biasa," buka Jauhari.

Untuk kekentalan pun, dirinya menegaskan berbeda dengan oli gardan.

"Biasanya kan oli gardan pakai SAE kental seperti SAE 80 atau SAE 90, namun oli di mobil listrik lebih encer, mirip-mirip kekentalan oli Automatic Transmission Fluid (ATF)," tambahnya.

"Akan tetapi viskositas tepatnya saya belum melakukan cek ulang berapa," sebutnya lagi.

Sementara untuk kapasitas oli gir Nissan Leaf menggunakan sebanyak 1,94 liter atau dibulatkan 2 liter.

ilustrasi transmisi mobil listrik
www.press.bmwgroup.com
ilustrasi transmisi mobil listrik

Baca Juga: Ini Kelebihan yang Dimiliki Motor Listrik, Irit, Enggak Ganti Oli, Apa Lagi Ya?

Volume yang sedikit ini dikarenakan sistem gir pada mobil listrik berbeda dengan transmisi matik mobil konvensional yang banyak menggunakan komponen.

Tuh kan masih menggunakan oli sob.

Baca artikel serupa di (GridOto.com)

Editor : Indra Aditya

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa