Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Akibat Kepepet Butuh Uang, Sopir Gelapkan Yamaha Mio Inventaris

Parwata - Selasa, 8 Januari 2019 | 11:00 WIB
Ilustrasi
Istimewa
Ilustrasi

Otomania.com - Air susu dibalas air tuba, padahal berniat baik Anggiat Sahat P Sagala (41) untuk menolong malah dimanfaatkan oleh SN (33) untuk berbuat kejahatan.

Sebab, SN yang merupakan anak buah Anggiat itu membawa kabur motor Yamaha Mio milik korban yang dipinjamkan sebagai inventaris.

"Pelaku ini bekerja di tempat korban sebagai sopir batangan mobil angkot jurusan Kebayoran-Citra land. Karena merasa iba korban memberikan sepeda motor kepada pelaku sebagai inventaris untuk pulang pergi pada saat akan bekerja," kata Kapolsek Kebon Jeruk, ‎Kompol Martson Marbun, Senin (7/1/2019).

Baca Juga : Vario Oleng Karena Ayah Ngantuk, Anak Tewas Mengenaskan Terlindas Truk

Alih-alih menjadi lebih rajin, SN justru tak pernah masuk kerja.

Ironisnya, sepeda motor yang dipinjamkan sebagai inventaris tak kunjung dikembalikan.

Merasa ada yang tak beres, korban pun berusaha menemui pelaku di rumahnya di Gang Liam, RT 09/10 Duri Kepa, Kebon Jeruk untuk menanyakan sepeda motornya.

"Saat korban datangi rumah ‎pelaku, ternyata pelaku sudah tidak disana lagi. Bahkan, sepeda motor milik korban malah digadaikan kepada orang lain," kata Marbun.

Marbun mengatakan pelaku berhasil diamankan di sebuah lapak barang-barang bekas setelah korban membuat laporan ke Mapolsek Kebon Jeruk.

Baca Juga : Komunitas Veloz Harap Fitur Ini Hadir di Avanza Baru, Gak Muluk-muluk

"Pelaku sudah diamankan, pengakuannya karena beliau butuh uang makanya menggadaikan motor inventaris itu," kata Marbun.

Marbun menjelaskan atas perbuatannya, pelaku akan dijerat Pasal 372 KUHP tentang Penggelapan.

"Selanjutnya kami melakukan penyelidikan mencari pelaku yang telah menerima gadai sepeda motor korban," ucap Marbun.

Artikel ini telah tayang di Tribunjakarta.com dengan judul Sopir Angkot Ditangkap karena Nekat Gadaikan Motor Inventaris,

Editor : Indra Aditya
Sumber : Tribunjakarta.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa