Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Lagi Seru Balap Motocross, Honda Supra Nongol Tanpa Dosa, Nyasar?

Indra Aditya - Minggu, 16 Desember 2018 | 13:16 WIB
Honda Supra masuk jalur motocross
Instagram.com/agoez_bandz
Honda Supra masuk jalur motocross

Otomania.com - Sesuatu yang tidak terduga muncul di salah satu gelaran balap motocross.

Seorang pengendara Honda Supra tiba-tiba nyelonong masuk ke arena balapan.

Medan berlumpur dan berdebu enggak membuat pemotor sadar kalau dirinya salah jalan.

Bukannya mundur atau putar balik, pengendara Supra terlihat malah terus melanjutkan perjalanan.

Baca Juga : Inikah Isi Kabin Toyota Supra Versi 2019? Sederhana Banget

Anehnya, enggak ada satupun panitia atau petugas yang mengingatkannya.

Motor terus dipacu beradu dengan peserta balap motocross yang lain.

Untung saja enggak sampai ditabrak pembalap motocross lain.

Ada kemungkinan memang si pengendara Supra enggak paham jalan atau karena sebab lain. 

Sampai-sampai disebut terlalu mengandalkan google map.

Baca Juga : Terbongkar, Selain Mesin, Sasis Honda Super Cub C125 Juga Nyomot Dari Supra X 125

Sayangnya akun pengunggah video tidak jelas merinci lokasi kejadian dan di gelaran balap motocross mana.

Apapun alasannya, yang jelas nerobos di gelaran balap seperti ini enggak benar dan sangat berbahaya.

Simak video yang diunggah akun Instagram @agoez_band berikut ini.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Korban google map.... ???? . . . Siapa yang pernah ngalamin??

A post shared by Agoez Bandz (@agoez_bandz) on

Editor : Indra Aditya

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa