Otomania.com - Kawasaki menawarkan satu motor sport mungil bernama Z125.
Karena bodinya yang mini, otomatis kapasitas mesin juga kecil hanya 125 cc.
Meski memiliki bodi yang mini, harga Kawasaki Z125 bekas masih dikisaran Rp 23-27 jutaan, tergantung tahun dan kondisi.
Jika berminat membelinya, ada baiknya perhatikan beberapa parts berikut.
(BACA JUGA: Kawasaki Luncurkan Mini Moto Z125)
Menurut Sopian, pemilik bengkel spesialis Kawasaki, Kawasaki Junior Product (KJP), motor ini memiliki kelemahan di bagian komstir.
"Mungkin karena (kualitas) materialnya agak dikurangin, gak kayak yang dulu," ujar pria yang akrab disapa Ian ini.
Menurut Ian, solusi paling mudah adalah komstir Kawasaki Z125 harus disetel tiap 5.000 km.
Di bengkel miliknya, ia memasang harga sekitar Rp 30 ribu untuk biaya setel komstir.
(BACA JUGA: Video Teaser Ninja 125 dan Z125 Sudah Dirilis, Kapan Diperkenalkan?)
Editor | : | Iday |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR