Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kalau Terealisasi, Indonesia Bakal Punya Fasilitas Crash Test

Irsyaad Wijaya - Rabu, 26 September 2018 | 19:00 WIB
Crash test Toyota All New Rush
Istimewa
Crash test Toyota All New Rush

Otomania.com - Kementerian Perhubungan berencana membuat fasilitas uji tabrak di Indonesia.

Sebab, uji tabrak menjadi salah satu faktor yang menentukan sebuah produk layak atau tidak masuk ke pasar otomotif.

Beberapa negara misalnya Jepang, punya JNCAP (Japan New Car Assessment Program) sebagai lembaga yang menggelar uji tabrak ini.

Untuk kawasan Asean juga ada sendiri yang bernama ASEAN NCAP.

(BACA JUGA: Hasil Uji Tabrak Mitsubishi Xpander, Berapa Bintang?)

Lembaga itu akan memberikan nilai kepada kualitas keselamatan dari mobil-mobil baru, yang bisa dijadikan pertimbangan oleh konsumen.

Mengingat pentingnya lembaga penilaian tersebut, makanya Kementerian Perhubungan berniat membuatnya.

"Kalau dari masterplan, untuk crash test kita punya lahan di Bekasi, kami tawarkan ke swasta yang membangun," kata Direktur Sarana Perhubungan Darat Kemenhub, Sigit Irfansyah.

Kalau dilihat di situasi saat ini, sudah banyak mobil yang dirakit di Indonesia, idealnya memang harus punya fasilitas uji tabrak.

(BACA JUGA: Indonesia Tak Kenal Tes Tabrak, Hanya Uji Tipe)

Editor : Iday
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa