Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Simak, Ini Rekayasa Lalu Lintas Saat Ujicoba Underpass Matraman

Fedrick Wahyu - Rabu, 11 April 2018 | 16:00 WIB
Underpass Matraman siap dioperasikan
Kompas.com
Underpass Matraman siap dioperasikan

Otomania.com - Setelah merampungkan pembangunan underpass Mampang-Kuningan, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta pun melakukan uji coba mulai Selasa (10/4/2018).

Kepala Dinas Perhubungan Provinsi DKI Jakarta, Andri Yansyah, mengungkapkan, ada beberapa rekayasa lalu lintas yang akan dilakukan selama uji coba tersebut.

"Diharapkan kepada para pengguna jalan, agar dapat menyesuaikan pengaturan lalu lintas yang ditetapkan, mematuhi rambu-rambu lalu lintas, petunjuk petugas di lapangan, serta mengutamakan keselamatan di jalan," kata Andri, Selasa (10/4/2018).

Andri mengatakan, underpass Mampang-Kuningan yang memiliki panjang lintasan sekitar 850 meter ini dibuat untuk mengakomodasi pergerakan arus lalu lintas dari utara (Menteng) ke selatan (ragunan).

(BACA JUGA: Pemuda Yang Kejar Presiden Saat Turing Berharap Jokowi Datang Lagi Ke Pelabuhanratu)

Adapun rekayasa lalu lintas yang dilakukan adalah sebagai berikut :

1. Lalu lintas dari arah utara, Menteng: Belok kiri ke arah Pancoran/Cawang, belok kanan ke arah Semanggi, lurus ke arah Mampang atau dapat menggunakan terowongan keluar di pintu keluar (offramp) tengah, sedangkan lalu lintas yang menerus ke arah Ragunan menggunakan underpass.

2. Lalu lintas dari arah selatan/Mampang, Ragunan: Belok kiri ke arah Semanggi, belok kanan ke arah Pancoran/Cawang, lurus ke Setiabudi/Menteng, ke arah Mampang putar balik (S-S) di atas terowongan.

3. Lalu lintas dari arah timur, Pancoran atau Cawang: Belok kiri ke arah Mampang/Ragunan, belok kanan ke arah Menteng/Setiabudi, ke arah Semanggi melalui jalan layang, kecuali bus Transjakarta.

4. Lalu lintas dari arah Selatan menuju Menteng : Belok kiri ke arah Blok M, putar balik (S-S) ke arah Warung Buncit/Ragunan, menerus ke arah Setiabudi/Menteng menggunakan terowongan.

(BACA JUGA:  Jangan Kaget, Trotoar Jakarta Yang Dilewati Atlet Asian Games 2018 Akan Makin Mulus)

Sedangkan ke arah Pancoran/Cawang masuk terowongan keluar di pintu keluar tengah putar balik ke arah Pancoran/Cawang masuk terowongan keluar di pintu keluar tengah putar balik ke arah Jalan P Tendean/belok kanan di simpang Mampang-Kuningan.

5. Lalu lintas ke arah utara atau Kuningan: Belok kiri ke arah Pancoran/Cawang, belok kanan ke arah Blok M, lurus ke arah Warung Buncit/Ragunan.

6. Lalu lintas dari arah barat atau Jalan P Tendean Blok M: Belok kiri ke arah Semanggi/Menteng, belok kanan ke arah Warung Buncit/Ragunan ke arah Pancoran/Cawang melalui jalan layang.

7. Lalu lintas dari arah timur atau Jalan P Tendean Trans 7. Belok kiri ke arah Warung Buncit/Ragunan ke arah Blok M naik jalan layang, ke arah Semanggi/Menteng putar balik di kolong ke arah simpang Mampang-Kuningan naik jalan layang ke Semanggi belok kanan ke arah Setiabudi/Menteng.

Editor : Ditta Aditya Pratama
Sumber : wartakota.tribunnews.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa