Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mewah, Underpass Dikepung Air di Negeri Kincir Angin

Fedrick Wahyu - Rabu, 17 Januari 2018 | 16:44 WIB
Aqueduct Veluwemeer di Belanda
Reckontalk.com
Aqueduct Veluwemeer di Belanda

Otomania.com - Negeri Kincir Angin Belanda sudah dikenal sejak dulu sebagai spesialis bendungan. Jangankan danau, air laut pun dibendung, sehingga negara ini juga kerap disebut sebagai negara di bawah air, karena daratannya di bawah permukaan air laut.

Kebiasaan ini pun menular saat mereka membangun jalan. Belanda menciptakan sebuah kontruksi bangunan yang luar biasa. Namanya Afsluitdijk, sebuah tanggul yang memisahkan Danau Ijsselmeer dengan Laut Waddenzee.

Dilansir dari berbagai sumber, proyek ini adalah gagasan seorang fisikawan bernama HA Lorentz yang berusaha mencari solusi untuk mengatasi bencana banjir yang sering melanda Belanda.

Dibangunlah tanggul dengan sepanjang 30 Km di sepanjang laut terbuka Zuiderzee. Satu bangunannya yang nggak kalah menakjubkan adalah Aqueduct Veluwemeer.

Jika dilihat secara kasat mata, Anda akan mengira jalan raya tersebut terputus dengan lintasan danau. Mobil seperti terlihat menembus ruang dan waktu via underpass.

(BACA JUGA: Ini Motor Produksi Massal Pertama yang Pakai Sistem Pengapian CDI!)

Penampakan underpass Aqueduct Veluweeer
Reckontalk.com
Penampakan underpass Aqueduct Veluweeer

Letak dari Aqueduct Veluwemeer ada di jalan N302 di dekat Harderwijk, Belanda arah Timur. Pemerintah setempat sengaja membuat jalan yang membelah danau Veluwemeer. Jalan ini pun sebagian besar berada di permukaan air.

(BACA JUGA: Motor Jadul yang Dibanderol Setara Uang Jajan Anak Sekolah)

Lalu agar arus air danau tidak tetap lancar, dibuatlah jalan bawah air. Dua daratan yang dihubungkan dengan jalan ini adalah daratan Belanda dengan Flevoland, yakni pulau buatan terbesar di dunia.

Simak videonya berikut ini:

Editor : Donny Apriliananda
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa