Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Pikap China Penantang Carry, Gran Max, dan Colt T120SS

Irsyaad Wijaya - Jumat, 30 Maret 2018 | 17:55 WIB
Sokon Supercab mobil pikap asal China
Nabiel Giebran
Sokon Supercab mobil pikap asal China

Otomania.comSokonindo Automobile tengah memperlebar sayapnya di pasar otomotif Tanah Air. Mereka menghadirkan dengan beberapa produk yang bersaing dengan produk kawakan dari Jepang.

Super Cab, salah satu karya bergenre mobil angkut, siap menantang Suzuki Carry dan Daihatsu Gran Max, atau bahkan Mitsubishi Colt T120 SS. Pikap ini sudah mulai ditawarkan ke publik sejak akhir 2017 lalu.

Sokon memberikan pilihan dua desain bodi, yakni single cabin berkode K01S dan double cabin berkode K02S.

Secara dimensi panjang keduanya sama yaitu 2.760 mm, tapi yang membedakan daya angkut penumpang dan barang. Untuk K01S hanya bisa muat 2-3 penumpang, tapi kapasitas bak belakang yang besar ketimbang K02S.

Mesin Sokon Supercab memiliki output tenaga paling besar di kelas mobil pikap
Nabiel Giebran
Mesin Sokon Supercab memiliki output tenaga paling besar di kelas mobil pikap

Antara K01S dan K02S sama-sama dibekali dua pilihan mesin bensin, pertama berkapasitas 1.050 cc, 4-silinder SOHC yang punya tenaga 64 tk dan torsi 91 Nm. Lalu yang kedua mesin bensin berkapasitas 1.240 cc, 4-silinder bisa semburkan tenaga 88 tk dan torsi 115 Nm.

(BACA JUGA: SUV Sokon Dianggap Oke, Bagaimana Diler dan Servis-nya?)

Mesin tengah tadi dikawinkan dengan satu pilihan transmisi manual 5-percepatan, penggerak roda belakang (RWD). Untuk tangki mampu menampung BBM hingga 40 liter.

Super Cab sendiri sebenarnya telah lebih dulu melalangbuana di negara aslinya China lalu diputuskan untuk riset pengembangan dan akhirnya diproduksi serta dijual di Indonesia. Seperti yang dikatakan oleh Elias Sugita Handoyo, Area Manager Sokonindo Automobile.

Sokon Super Cab K01S dan K02S
Kompas.com
Sokon Super Cab K01S dan K02S

“Secara dimensi berbeda dengan yang ada di Indonesia. Dibanding sama kompetitor di Indonesia, pikap kami dimensi baknya lebih besar, ruang penumpang juga lebih lega. Desain baru dan mesin tahan lama karena di China punya pengalaman (sebagai produsen) mesin kapal,” kata Elias, Senin (26/3/2018).

Data wholesales sejak September-Desember 2017 saja Super Cab mampu terjual sebanyak 159 unit.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa