Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mengenal dan Mengenang Vario, tapi Bukan Skutik Honda

Irsyaad Wijaya - Jumat, 23 Maret 2018 | 07:45 WIB
Bus produksi Mercedes-Benz bernama Vario
Kompas.com
Bus produksi Mercedes-Benz bernama Vario

Otomania.com - Bus pada era tahun 1990 - 2000-an menjadi alat transportasi vital. Menelisik ke belakang, pabrikan Mercedes-Benz ternyata pernah memproduksi bus berukuran tanggung yang dipakai oleh Perum Djawatan Angkutan Motor Republik Indonesia (DAMRI).

Bus tersebut diberi nama Vario, atau kendaraan komersial Mercedes-Benz berkode T2, dan ini adalah generasi ketiga. Vario sendiri pertama kali lahir tahun 1996. saat dipakai oleh Damri, dia difungsikan sebagai angkutan perintis di daerah Kalimantan Barat

Vario dibekali dengan dua pilihan mesin diesel yang sudah diberi turbo intercooler yakni berkode OM 602 DE LA yang berkapasitas 2.874 cc bertipe 5-silinder segaris. Lalu mesin berseri OM 904 LA yang berkubikasi 4.249 bertipe 4-silinder segaris.

Tapi masa produksinya harus berakhir pada 2013 silam dan digantikan dengan model terbarunya, Sprinter dan Atego. Dulu Perum Damri punya dua unit mercedes Vario, tapi sekarang hanya satu unit yang tersisa dan bisa berjalan dengan normal meski sudah tersimpan rapi di Kutoarjo, Jawa Tengah.

(BACA JUGA: Nostalgia dengan Bus Tempo Dulu di Incubus 2018)

Bus Vario Mercedes-Benz
kompas.com
Bus Vario Mercedes-Benz

Untuk unit satu lagi kondisinya sudah rusak berat dan hingga saat ini posisinya ada di Balikpapan, Kalimantan Timur. Mercedes Vario yang disimpan di Kutoarjo tersebt sekarang ini juga turut andil bagian dalam gelaran Indonesia Classic N Unique Bus (Incubus) 2018 di Hall B Jakarta International Expo, Kemayoran, Jakarta Pusat dari 22-24 Maret 2018.

"Untuk Vario ini, awalnya dulu DAMRI mengusulkan beli enam. Tapi karena harganya mahal, cuma dikasih dua," ujar mantan Direktur Teknik DAMRI Bagus Wisanggeni saat ditemui Kompas.com, di sela-sela acara pameran Incubus 2018, Kamis (22/3/2018). 

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa