Otomania.com – Bercita-cita punya mobil MPV kelas mewah, tetapi untuk beli baru, dana tak mencukupi. Mungkin alternatif versi seken bisa dipilih. MPV mewah versi seken harganya terbilang cukup murah untuk beberapa kelas dan merek.
Pilihan MPV model ini bisa jadi cocok jika Anda memiliki keluarga besar. Kapasitas MPV yang luas dan juga aksesibilitas kabin yang fleksibel, seharusnya sangat nyaman ketika digunakan bepergian bersama keluarga. Ditambah juga fitur-fitur kelas satunya.
Alex, salah satu pemilik showroom Motor 88 di MGK Kemayoran Lt.2, Jakarta Pusat, mengatakan bahwa pilihan tepat jika punya keluarga banyak untuk beli mobil kelas MPV mewah.
“Mobil jenis ini biasanya buat yang butuh transportasi besar yang praktis dan sanggup membawa minimal tujuh penumpang,” ujar Alex.
(BACA JUGA: Mobil Bekas Harga Murah, Awas Bermasalah)
Berikut kami berikan beberapa alternatif pilihan jika berniat memboyong mobil kelas MPV mewah berpintu geser.
Honda Elysion
Salah satu MPV dari produk Honda yang punya fitur dan kemewahan sekelas Toyota Alphard. Selain itu Elysion juga diimpor langsung dari Jepang atau CBU. Meskipun begitu, peminat di Indonesia tak seramai saudaranya, Odyssey
Bentuknya tergolong bongsor dengan pintu tengah bukaan geser. Kapasitas penumpang 7 orang dan kabin luas. Mesinnya ada dua versi, yaitu 2.400 cc dan 3.000 cc V6 bertransmisi otomatis 5-percepatan.
Editor | : | Donny Apriliananda |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR