Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Jangan Ketingalan, Honda Bakal Launching Motor MotoGP 2018 di Jakarta

Fedrick Wahyu - Jumat, 26 Januari 2018 | 14:45 WIB
Duet tim Repsol Honda menjadi tercepat di tes pramusim MotoGP 2018 hari kedua di sirkuit Ricardo Tor
Twitter @box_repsol
Duet tim Repsol Honda menjadi tercepat di tes pramusim MotoGP 2018 hari kedua di sirkuit Ricardo Tor

Otomania.com - Setelah Ducati dan Yamaha meluncurkan motor andalannya untuk MotoGP musim 2018, kini giliran tim Repsol Honda yang akan merilis motornya.

Jika Ducati meluncurkan motornya pada 15 Januari 2018 di dekat markas mereka di Borgo Panigale, Bologna, Italia. Sedangkan Yamaha memperkenalkan motor dan livery barunya di Madrid, Spanyol pada Rabu (24/1/2018).

Maka, berbahagilah para penggemar MotoGP di Tanah Air, karena tim Repsol Honda akan merilis desain motor barunya di Jakarta, Indonesia.

(BACA JUGA: Kisah Pahit Pedrosa 12 Tahun Bela Tim Repsol Honda)

Hal ini seperti sudah menjadi tradisi bagi tim Repsol Honda untuk merilis motornya di Indonesia. Bahkan launching nanti akan menjadi yang keempat kalinya, sejak tahun 2015.

Ujicoba RC213V 2018 di Valencia
https://twitter.com/MotoGP
Ujicoba RC213V 2018 di Valencia

Pada 2015 motor mereka melakukan launching di Bali, lalu 2016 di Sentul dan 2017 di Jakarta.

Launching RC213V Repsol Honda dan livery MotoGP musim 2018 akan dilaksanakan tanggal 20 Februari 2018. 

Editor : Donny Apriliananda
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa