Jakarta, Otomania.com – Ada yang menarik pada gelaran Indonesia Motorcycle History (IMH), Minggu (30/7/2017) lalu. Untuk kali pertama publik Indonesia bisa melihat sepeda motor produksi pertama Suzuki di dunia.
Motor yang diberi nama Power Free tersebut dibuat pertama kali pada tahun 1952. Suzuki mulanya adalah produsen mesin jahit yang kemudian beralih ke sepeda motor setelah perang dunia ke dua.
Motor yang dari penampilannya seperti sepeda dengan pedal yang diberi mesin ini menarik perhatian pengunjung IMH. Penampilannya dibiarkan apa adanya seperti saat ditemukan oleh Tommy Dwi Jatmiko di Semarang.
“Ini proyek yang dikerjakan bersama teman-teman di Bikers Brotherhood chapter Central Java. Ditemukan apa adanya dari tangan pemilik. Ini memang langka,” ucap Tommy yang akrab disapa Mastom ini.
Pihak Suzuki Indonesia juga mengapresiasi temuan Suzuki Power Free ini. Seiji Itayama, Managing Director 2W PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) cukup terkejut dengan keberadaan Power Free ini di Indonesia.
“Saya jujur juga baru pertama kali melihat, ini kali pertama. Ini jadi pelajaran sejarah bagi penggemar merek Suzuki di Indonesia. Harapannya acara seperti ini bisa terus dilaksanakan,” ucap Itayama di kesempatan yang sama.
Suzuki Power Free berbekal mesin satu silinder, dua tak, 36 cc. Sepeda motor ini mampu menghasilkan tenaga 0,95 tk pada putaran 4.000 rpm. Melihat penampakannya, transmisi manual dan dioperasikan menggunakan tuas.
Editor | : | Azwar Ferdian |
KOMENTAR