Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kenali Penyebab Mobil Baru Sudah Ganti Kampas Kopling

Febri Ardani Saragih - Kamis, 29 Juni 2017 | 09:02 WIB
Pedal kopling akan terasa keras jika menggunakannya tidak benar atau kurang perawatan.
Donny Apriliananda
Pedal kopling akan terasa keras jika menggunakannya tidak benar atau kurang perawatan.

Jakarta, Otomania.com – Tidak ada hitungan resmi usia pemakaian kampas kopling pada mobil transmisi manual, kesehatannya tergantung gaya berkendara. Bisa saja, mobil baru belum sampai servis berkala pertama pada 1.000 km ternyata sudah harus ganti kampas kopling.

Hal itu kejadian di Posko Mudik Toyota di Rest Area KM 57 Tol Jakarta-Cikampek. Eko Budi, Technical Leader Auto2000 Cikarang yang berjaga di lokasi mengatakan ada konsumen yang harus mengganti kampas kopling Agya dengan rekaman odometer belum sampai 1.000 km.

Eko mengatakan penyebabnya, konsumen baru pengalaman pindah dari transmisi otomatis ke manual. Jadinya, saat mengemudi kebiasan setengah kopling.

“Pemilknya enggak tahu, ya karena kebiasaan,” kata Eko saat disambangi Otomania.com, Rabu (28/6/2017).

Otomania.com - Performa Toyota Agya makin mantap berkat ubahan mesin dengan kapasitas lebih besar.
TAM
Otomania.com - Performa Toyota Agya makin mantap berkat ubahan mesin dengan kapasitas lebih besar.

Setengah kopling adalah penyebab utama kampas kopling cepat aus. Usia pakai kampas kopling sebenarnya bisa sampai 100.000 km bila kaki pengemudi apik menggunakannya. 

Saat kampas kopling habis, efek utamanya tenaga mesin terasa kosong jadi tidak bisa berakselerasi sempurna. Tidak ada jalan lain, kampas kopling harus diganti. 

Editor : Aris F Harvenda

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa