Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Tiga Kecelakaan Terjadi di Jalan Tol Darurat Brebes-Gringsing

Febri Ardani Saragih - Kamis, 22 Juni 2017 | 18:45 WIB
Kecelakaan terjadi di Jalan Tol Darurat Brebes-Gringsing, Kamis (22/6/2017).
Twitter: @TMCPoldaMetro
Kecelakaan terjadi di Jalan Tol Darurat Brebes-Gringsing, Kamis (22/6/2017).

Gringsing, Otomania.com – Ada tiga kecelakaan yang tercatat terjadi di jalan tol darurat Brebes-Gringsing sepanjang 110 km sejak mulai dibuka pada H-7 Hari Raya Lebaran atau pada Senin (19/6/2017). Menurut pernyataan AKBP Kaposko Terpadu Exit Tol Gringsing Kristanto Yoga Dharmawan ketiganya kecelakaan tunggal.

“Penyebab utamanya mengantuk. Tiga kecelakaan itu tidak menimbulkan korban jiwa, hanya luka ringan,” ucap Kristanto kepada Tim Merapah Trans-Jawa Kompas.com dan Otomania.com, Kamis (22/6/2017).

Estimasinya, pengemudi yang berasal dari Jakarta bakal sampai pintu masuk ke Jalan Tol Darurat Brebes-Gringsing setelah lebih dari empat jam mengemudi dari Jakarta via Jalan Tol Cikopo-Palimanan.

Pengemudi yang langsung melanjutkan perjalanan ke Jalan Tol Darurat Brebes-Gringsing tanpa istirahat berpotensi mengalami kelelahan. Masalahnya, stamina bakal terkuras lagi sebab kondisi jalan tol darurat sangat menantang.

Tempat Istirahat atau rest area di ruas tol Pejagan-Pemalang Seksi 3-4.
GARRY ANDREW LOTULUNG/Kompas.com
Tempat Istirahat atau rest area di ruas tol Pejagan-Pemalang Seksi 3-4.
Kristanto mengimbau buat para pemudik memanfaatkan rest area yang disediakan untuk istirahat. Selain itu pastikan kendaraan dalam kondisi siap pakai untuk perjalanan jarak jauh. Menyiapkan pengemudi cadangan adalah tindkan bijak.

  

Editor : Azwar Ferdian

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa