Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Penyegaran Honda Jazz Hadir Tahun Ini

Setyo Adi Nugroho - Sabtu, 17 Juni 2017 | 17:13 WIB
Honda Jazz 2018 resmi menampakan diri
carscoops.com
Honda Jazz 2018 resmi menampakan diri


Jakarta, Otomania.com - Honda telah memperkenalkan Jazz dengan sentuhan penyegaran baru di Thailand, Mei lalu. Lantas kapan hatchback populer Honda ini menyusul meluncur di Indonesia?

Jonfis Fandy, Marketing & After Sales Service Director PT Honda Prospect Motor (HPM), mengatakan, rencana Jazz terbaru tersebut hadir di Indonesia dipastikan tahun ini. Namun untuk waktu tepatnya pihaknya masih belum memastikan.

“Jazz pasti tahun ini, cuma waktu belum kita pastikan,” ucap Jonfis saat ditemui Sabtu (17/6/2017).

Menurut Jonfis, pihaknya masih menyusun kapan waktu yang tepat untuk memperkenalkan Jazz terbaru ini. Termasuk kemungkinan akan hadir di pameran otomotif Agustus mendatang.

Selain itu Jazz yang akan datang nantinya memiliki spesifikasi yang berbeda dengan Thailand. Ini akan menjadi pembeda dengan produk di pasar lainnya.

“Tampang bisa sama tapi fitur terlalu banyak yang bicara harus sama. Apa saja, kita tungu. Ada yang sama ada yang tidak,” ucap Jonfis.

Jonfis mengungkapkan, spesifikasi berbeda ini tidak hanya dengan Thailand, tapi juga pasar lain. Ini karena Honda meminta sebuah produk menyesuaikan dengan spesifikasi, harga, segmen konsumen di Indonesia.

“Jadi pasti beda,” ujar Jonfis.

Di Thailand, Jazz ditawarkan dengan lima varian yakni S, V, V+, RS dan RS+. Mesin yang ditawarkan masih 1.5L i-VTEC empat silinder bertenaga 117 ps dan torsi 146 Nm. Produk ini ditawarkan dengan banderol mulai Rp 215 juta sampai Rp 295 jutaan.

Editor : Agung Kurniawan

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa