Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Wagon R Tetap Fungsional, Ignis yang Emosional

Febri Ardani Saragih - Sabtu, 6 Mei 2017 | 12:35 WIB
Suzuki Ignis dipamerkan saat ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2017 di JI Expo, Kemayoran, Jakarta, Jumat (28/4/2017). Ajang pameran otomotif terbesar di Indonesia ini akan berlangsung hingga 7 Mei mendatang.
KOMPAS.com / KRISTIANTO PURNOMO
Suzuki Ignis dipamerkan saat ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2017 di JI Expo, Kemayoran, Jakarta, Jumat (28/4/2017). Ajang pameran otomotif terbesar di Indonesia ini akan berlangsung hingga 7 Mei mendatang.

Jakarta, Otomania.com – Kehadiran Ignis bikin Suzuki Indomobil Sales (SIS) mereposisi Karimun Wagon R. Model Low Cost Green Car (LCGC) itu kini diposisikan benar-benar sebagai produkentry level yang fungsional, sedangkan Ignis dijadikan tandemnya yang menyasar konsumen dari sisi emosional.

Cara ini dikatakan Harold Donnel, Product Development Section Head SIS 4W, Kamis (4/5/2017), berbeda dari merek lain yang memaksakan produk entry level memiliki rasa emosional. Dikatakan merek lain tidak punya dua produk yang bisa bermain di level harga Rp 140 juta.

“Kalau seandainya Wagon R kami bikin jadi emosional itu nanti tabrakan secara komunikasi (dengan Ignis) dan konsumen tidak akan melihat posisi Wagon R fungsional atau emosional. Ketimbang membuatnya jadi abu-abu, kami lebih berpikir memasukan Ignis buat yang emosional dan Wagon R fungsional,” jelas Harold.

Suzuki melakukan penyegaran ringan pada mobil murah andalan, Karimum Wagon R.
Stanley R/KompasOtomotif
Suzuki melakukan penyegaran ringan pada mobil murah andalan, Karimum Wagon R.
Direktur Pemasaran SIS Donny Saputra menambahkan, pihaknya tidak mau memaksakan produk Suzuki keluar dari jalurnya. Wagon R dikatakan sedari awal sudah didesain untuk kendaraan fungsional.

“Kami sadar selama diluncurkan pada 2013 sampai 2016 kekurangannya adalah dari sisi emoisonal pada produk kami. Pada saat kami menawarkan Wagon R, kami mendapat konsumen fungsional yang stabil,” kata Donny. 

Editor : Azwar Ferdian

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa