Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kompetisi Modifikasi Mobil Daihatsu Dimulai

Aditya Maulana - Selasa, 21 Maret 2017 | 09:25 WIB
Daihatsu Dress-up Challenge 2017
dok. ADM
Daihatsu Dress-up Challenge 2017

Jakarta, Otomania.com - Daihatsu Dress-up Challenge adalah ajang kompetisi modifikasi mobil Daihatsu, yang akan dilakukan di kota-kota besar di Indonesia. Ajang ini dimulai di Surabaya, Jawa Timur pada akhir pekan lalu.

Melalui kesempatan ini, semua pemilik Daihatsu terutama yang hobi modifikasi bisa ikut serta. Sebab, terbuka untuk seluruh model, namun tetap memberikan perhatian pada aspek keamanan dan kenyamanan pengendara dan penumpang.

"Daihatsu membuktikan bahwa mobil-mobilnya merupakan kendaraan yang sporty, stylish, dan nyaman dikendarai," ucap Amelia Tjandra, Direktur Marketing PT Astra Daihatsu Motor (ADM) dalam keterangan resmi, Selasa (21/3/2017).

Tahun ini, Daihatsu menargetkan bisa menarik 300 peserta dari 20 kota penyelenggara. Grand Final akan digelar pada 25-26 November 2017 di Ecovention Ancol, Jakarta dan diikuti oleh peserta terbaik yang lolos babak kualifikasi di masing-masing kota.

Sistem penilaian, mencakup eksterior, pengecatan, performa dan mesin, bagian bawah mobil, interior, hingga audio dan video. Mobil yang memenuhi seluruh aspek tersebut bisa keluar sebagai pemenang.

Setelah Surabaya, akhir pekan ini berlanjut ke Lombok, dan dilanjutkan lagi ke kota-kota besar lainnya hingga November 2017 mendatang.

Editor : Azwar Ferdian

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa