Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Suzuki Smash Bakal "Hidup" Lagi

Aditya Maulana - Selasa, 7 Maret 2017 | 10:57 WIB
Suzuki Smash FI menggantikan versi karburator.
SIS
Suzuki Smash FI menggantikan versi karburator.

Jakarta, Otomania.com - Suzuki Smash merupakan sepeda motor bebek yang sempat distop produksi pada 2014. Informasi terbaru, merek asal Jepang itu bakal menghidupkan kembali motor berkapasitas mesin 110 cc itu tahun ini.

Menurut sumber Otomania.com, Smash menjadi salah satu dari sembilan model yang bakal diluncurkan tahun ini. Kemungkinan besar, meluncur menjelang Lebaran.

Lantas ketika dikonfirmasi, Yohan Yahya, Departemen Head Marketing and Sales PT Suzuki Indomobil Sales (2W) belum mau membuka keran informasinya.

"Pada intinya, segmen bebek itu punya pasarnya tersendiri," ucap Yohan kepada Otomania.com melalui pesan singkat, Senin (6/3/2017).

Yohan melanjutkan, segmen tersebut (bebek) masih ada peminatnya. Sebab, dibeberapa daerah di Indonesia permintaannya masih sangat tinggi.

"Terutama di luar Jawa masih membutuhkan model itu sebagai kendaraan multi fungsi. Jadi tunggu saja nanti bagaimana kelanjutannya," kata dia.

Smash sendiri pertama kali diluncurkan pada 2002. Saat itu punya tagline "Si Gesit Irit". Jadi kita tunggu seperti apa generasi terbaru dari Smash itu nanti!

Editor : Azwar Ferdian

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa