Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Bosan? Bagaimana Kalau Ganti Bodi Motor Trail

Febri Ardani Saragih - Minggu, 15 Januari 2017 | 10:35 WIB

Jakarta, Otomania – Sudah puas modifikasi sepeda motor trail mulai dari nol sampai selesai, tapi ujung-ujungnya bosan juga. Mungkin masalahnya desain bodi kurang greget. Nah, bisa saja solusinya ganti bodi.

Enggak perlu khawatir susah cari bodi pengganti. Di kawasan Jalan Kebon Jeruk II, Tamansari, Jakarta Barat, ada salah satu toko yang jual khusus bodi pengganti motor trail, Dinasty Motor.

Toko ini biasanya buat grosiran, artinya melayani pedangang yang beli banyak barang buat dijual lagi. Tapi untungnya, toko juga melayani eceran alias bayar satuan. Harganya juga boleh diadu murah sama tempat lain.

Herman, salah satu penjaga toko menjelaskan ada banyak bodi yang dijual. Di antaranya KTM 85 dan Honda CRF 85 yang bisa dipakai buat bodi di atas sasis motor bebek. Selain itu ada juga bodi Kawasaki KLX 150 dan 250, serta Yamaha YZ 125 dan 250. Harganya juga bervariasi, mulai dari Rp 800.000 sampai Rp 1,5 juta.

Harga yang dibayar sudah termasuk kit bodi lengkap, tangki bahan bakar, dan jok. Catatannya, produk pengganti ini buatan China. Kalau tidak keberatan, harga yang ditawarkan lumayan menggiurkan.

Editor : Azwar Ferdian

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa