Jakarta, Otomania - Gabungan Aftermarket Otomotif Indoneisa (Gatomi) mengelar bazaar otomotif menjelang akhir tahun. Acara ini menjadi ajang perdana yang dibuat khusus dengan tawaran diskon gila-gilaan.
Salah satu yang menarik adalah promo head unit dari beberapa merek audio yang ikut tergabung dalam asosiasi Gatomi. Salah satunya tawaran dari Kramat Motor yang menjajakan audio bermerek AVT, Mtech, dan LM Audio dengan harga miring.
"Modelnya banyak, untuk double DIN kita tawarkan mulai dari harga Rp 200.000 sampai Rp 750.000 yang sudah layar sentuh dan kamera parkir," ucap salah satu wiraniaga Kramat Motor kepada Otomania, Kamis (15/12/2016).
Tidak hanya itu, model-model lain juga disediakan dengan potongan harga yang cukup mengiurkan. Contohnya untuk head unit double DIN universal MM-6620 yang bisa diterapkan untuk semua jenis mobil dan menggunakan teknologi touch screen. Harga standarnya sebesar Rp 4,5 juta, dalam bazaar yang digelar selama empat hari ini turun hingga Rp 1,950 juta.
"Headrest monitor juga kita kasih diskon khusus. Semua harga rata-rata di bawah Rp 1 juta. Barangnya baru tidak ada yang bekas, ada garansi juga," kata wiraniaga lagi.
Sedangkan untuk kelengkapan audio lainnya, seperti active subwoofer dipasarkan hanya Rp 1,150 juta, dan speaker custom khusus Mobilio hanya Rp 895.000.
Editor | : | Azwar Ferdian |
KOMENTAR