Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Murah, Harga Ignis Bakal Bersaing dengan Kwid

Aditya Maulana - Rabu, 30 November 2016 | 07:48 WIB

Jakarta, Otomania - Suzuki mengaku kecolongan di segmen crossover mungil. Sebab, Renault lebih dulu meluncurkan Kwid, sementara Suzuki baru mulai menjual Ignis kuartal pertama tahun depan.

Meski begitu, secara harga Suzuki yakin crossover mungil terbarunya yang di impor utuh dari India itu mampu bersaing dengan Kwid, yang dibanderol Rp 117,7 juta on the road DKI Jakarta.

Baca: Jadwal Peluncuran Suzuki Ignis di Indonesia

"Secara harga beda tipis dengan pesaingnya. Lihat saja tahun depan," ucap Harold Donnel, Product Development Section Head PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) saat dihubungi Otomania, Senin (28/11/2016) malam.

Namun, Harold belum bisa membocorkan informasi harga tepatnya. Alasan dia, tergantung dari situasi nilai tukar rupiah terhadap dollar AS ketika waktu peluncuran.

Baca: Kwid, Mobil Murah Renault Meluncur

"Intinya kita bisa pastikan akan bersaing dengan kompetitor," kata Harold.

Sumber yang mengetahui rencana ini mengatakan, Ignis akan dijual pada rentang Rp 140 hingga Rp 160 juta.

Editor : Azwar Ferdian

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa