Jakarta, Otomania – Sepeda motor skutik saat ini terus meraih kepopuleran dengan menjadi model yang meraih penjualan terbanyak tahun ini. Pilihan skutik ini juga berpengaruh pada permintaan di pasar sepeda motor bekas.
Bulan November ini untuk skutik bekas pakai model-model yang dicari masih mengikuti tren skutik baru yang laris di pasaran. Model Honda Vario, Beat dan Yamaha Mio jadi yang paling dicari.
Dari beberapa penjual sepeda motor bekas yang disambangi Otomania, pilihan merek yang disediakan mayoritas dari dua pemain besar tersebut. Tahun produksi yang ditawarkan mulai 2012 sampai 2015.
“Skutik yang dicari tahun paling lama 2012. Lebih dari itu sudah terlalu lama dan orang jarang cari. Model dan merek tetap populer Honda dan Yamaha, dua itu yang terus dicari orang,” ucap Wanto dari Kiki Motor, Pangkalan Jati, Senin (15/11/2016).
Model Honda BeAT tahun 2015 dibanderol mulai Rp 12 jutaan. Ini termasuk model BeAT Pop CW dan ESP yang hadir dengan beragam keunggulan.
Untuk Vario dan Spacy yang memiliki bentuk lebih besar, tahun produksi 2014 juga dibanderol sekitar Rp 12 jutaan. Konsumen juga dapat melirik Vario Techno tahun 2013 yang ditawarkan di kisaran Rp 13 jutaan.
Model skutik Yamaha hadir lebih banyak yang turut membuat harga bekasnya kompetitif. Model skutik Mio mulai dari J, M3, Soul dan GT ditawarkan mulai Rp 10 jutaan sampai Rp 12 jutaan, dengan tahun produksi 2012 sampai 2015.
Model skutik Yamaha lainnya seperti Fino, Xeon dan X-Ride tahun produksi 2014 sampai 2015 ditawarkan dengan kisaran harga Rp 13 jutaan.
Beberapa diler motor bekas juga menyediakan kemudahan kredit kendaraan dari lembaga peminjaman dengan uang muka mulai Rp 500 ribu hingga Rp 1 juta.
Editor | : | Azwar Ferdian |
KOMENTAR