Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

KIA Bawa Rio Generasi Terbaru Tahun Depan

Setyo Adi Nugroho - Senin, 14 November 2016 | 10:05 WIB

 

Jakarta, Otomania – PT KIA Motor Indonesia (KMI) sudah mengisyaratkan akan menambah model baru di 2017. Setelah memperkenalkan Grand Sedona dan All New Sportage di pameran GIIAS Agustus lalu, ada satu model lagi yang jadi senjata KIA untuk menembus pasar Indonesia.

“KIA akan memperkenalkan satu model baru lagi di triwulan pertama 2017. Apa itu? Tunggu saja tahun depan,” ucap Hartanto Sukmono, Direktur Pemasaran PT KMI pada Otomania belum lama ini.

Hartanto mengungkapkan model ini sudah diperkenalkan di dunia beberapa waktu lalu. Ia juga mengungkapkan model ini bukan sedan mengingat pasarnya kecil untuk Tanah Air.

Berdasarkan penelusuran, KIA telah memperkenalkan hatchback Rio terbaru di Paris Motor Show beberapa bulan lalu bersamaan dengan MPV Carens dan crossover Soul. Kesempatan terbesar jelas hadir dari hatchback Rio, dimana model ini memiliki pasar cukup besar di Indonesia meski berharap crossover Soul dan pembaruan Carens juga dibawa KMI.

All New Rio generasi keempat hadir dengan desain yang lebih tegas, sporty dan lebih agresif dibanding model sebelumnya. KIA bekerja sama dengan rumah desain di Jerman, California dan Namyang, Korea untuk membuat model terbaru ini.

Masih mengusung desain grille tiger nose di depan, model anyar Rio ini hadir dengan LED DRL berbentuk huruf U. KIA menyebut desain ekstrior Rio semakin terlihat dewasa.

Perhatian juga diberikan pada desain interior yang semakin fokus pada pengendara. Teknologi anyar disematkan di Rio terbaru ini termasuk tambahan fitur keselamatan dan konektivitas selama berkendara.

Dari sisi mesin, Rio terbaru menawarkan mesin 1.0L T-GDI berteknologi turbo yang diklaim bertenaga juga efisien. Namun kemungkinan mesin anyar ini dibawa ke Indonesia cukup tipis karena masih ada opsi mesin 1.4 L lama yang telah diperbarui settingannya oleh KIA.

“Adanya model-model baru ini membuat KIA memandang optimis kondisi pasar di tahun depan. Ditunggu saja kehadirannya,” ucap Hartanto.

Editor : Azwar Ferdian

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa