Jakarta, Otomania - Striping atau stiker lazim ditemui pada sepeda motor saat ini. Ragam model stiker dari mulai menandakan merek sampai jenis menempel di bodi motor. Namun, ada juga beberapa orang yang tidak terlalu suka dengan stiker bawaan ini.
Ada cara buat menghilangkan stiker tersebut, pertama dengan menutup kembali dengan stiker warna polos atau warna yang diinginkan. Lalu cara kedua, menyabut stiker tersebut dan membiarkan bodi hanya dengan warna dasar.
Cara kedua memang lebih murah, namun ternyata perlu sedikit hati-hati agar tidak merusak cat. Pengerjaannya juga harus sempurna, dimana lem stiker juga harus dibersihkan agar kotoran atau debu tidak menempel.
"Gampang-gampang susah bersihkan stiker bawaan motor. Ada yang menempelnya tidak terlalu kuat, ada juga yang kuat. Biasanya kalau produk Honda agak sulit, karena stikernya tipis seolah menempel dengan bodi, tapi lemnya kuat." jelas Dede, pemilik Gondrong Stiker di kawasan Depok, Jawa Barat, kepada Otomania, Kamis (10/11/2016).
Dede sedikit membagi tips buat mereka yang ingin membersihkan stiker motor di rumah. Cukup sediakan minyak kayu putih dan kain lap buat membersihkan stiker tersebut.
"Cabut dari ujung secara perlahan, biasanya membuka bagian awal di stiker yang agak sulit. Tarik secara perlahan jangan sampai robek di tengah, karena akan menyulitkan. Bila sudah terkelupas, bersihkan dengan lap yang sudah dilumuri minyak kayu putih," jelas Dede.
Dede menjamin, lem bekas stiker itu akan bersih dengan minyak kayu putih. Mudah bukan? Selamat mencoba di rumah.
Editor | : | Azwar Ferdian |
KOMENTAR