Jakarta, Otomania – PT Nissan Motor Indonesia (NMI) melalui merek Datsun mewujudkan komitmennya untuk membantu pembangunan lapangan olahraga, di tiga sekolah di Jawa Barat melalui prosesi groundbreaking pada Senin (24/10/2016).
Pembangunan lapangan ini dimulai serentak di tiga sekolah, yakni SDN 1 Babakancikao Kabupaten Purwakarta, SDN Nanggerang Kabupaten Kuningan, dan SDN Cikahuripan 3 Kabupaten Bandung.
“Selain bertujuan untuk merangsang minat baca anak, Datsun Rising Hope (DRH) 2 juga mendorong anak-anak untuk aktif di luar ruang. Kami harapkan lapangan olahraga yang lebih baik nantinya dapat memacu semangat anak-anak untuk berolahraga, menanamkan jiwa sportifitas sejak dini dan mendorong mereka meraih mimpinya," ucap Head of Communications NMI Hana Maharani dalam keterangan resminya, Rabu (26/10/2016).
Datsun Rising Hope 2 diluncurkan pada Agustus lalu dan menargetkan pengumpulan 10.000 buku hingga akhir Desember nanti. Selain melalui donasi buku bacaan edukatif, DRH 2juga membantu renovasi sejumlah lapangan sekolah dan taman bacaan di Jawa Barat.
Dalam pelaksanaan kegiatannya, DRH 2 menggunakan mobil perpustakaan keliling Datsun untuk menjemput dan menyalurkan donasi. Datsun bekerja sama dengan yayasan nirlaba, 1001Buku dan GNOTA dalam DRH 2.
Editor | : | Azwar Ferdian |
KOMENTAR