Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Vespa Sulit Distarter, Jangan Langsung Salahkan Aki

Aditya Maulana - Selasa, 18 Oktober 2016 | 10:35 WIB

Jakarta, Otomania - Salah satu masalah yang kerap dialami pengguna Vespa modern, yaitu sulit melakukan starter. Kondisi seperti itu, ternyata tidak melulu terjadi karena masalah pada aki.

Menurut Ichan, mekanik bengkel Vespa di jalan Penggilingan Cakung, Jakarta Timur, bisa juga disebabkan oleh motor starter atau dinamo starter yang sudah lemah.

"Kalau sudah seperti itu biasanya harus diganti dengan yang baru, atau dinamo starternya diservis, itu juga kalau memang bisa," kata Ichan kepada Otomania belum lama ini.

Ichan melanjutkan, ciri-ciri lain dinamo starter bermasalah, yaitu bunyi klakson tetap menyala seperti biasa, dan sistem penerangan juga normal.

"Kalau klaksonnya tidak menyala juga bisa jadi karena aki soak, tetapi kalau tetap menyala sudah pasti dinamo starter bermasalah," kata dia.

Menurut Ichan, biasanya umur dinamo starter pada Vespa modern bisa lebih dari dua tahun atau tergantung pemakaian motor.

"Kalau jarang dinyalakan, bisa kurang dari dua tahun, karena lama tidak bekerja. Kalau diganti, harga yang orisinil di atas Rp 400.000-an," kata Ichan.

Editor : Azwar Ferdian

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa