Jakarta, Otomania - Masyarakat yang ingin membeli kendaraan multi guna bawah (low multi purpose vehicle/LMPV), bulan ini cukup banyak promo. Diler dari masing-masing merek menawarkan uang muka alias down payment (DP) ringan.
Berdasarkan penelusuran Otomania, uang muka masing-masing merek berbeda-beda. Seperti Toyota, pramuniaga Auto2000 di kawasan Jakarta Selatan menjelaskan, DP Avanza bulan ini dimulai Rp 12 juta, hingga Rp 21 jutaan.
"Tergantung tipenya juga apa, kalau yang 1.3 E STD M/T itu Rp 12 juta uang mukanya, kalau varian paling tinggi, yakni Veloz 1.5 A/T, Rp 21.760.000," kata wiraniaga yang menolak disebutkan identitasnya itu saat dihubungi Otomania, Senin (3/10/2016).
Selanjutnya, Daihatsu Xenia. Uang muka untuk tipe 1.3 X M/T STD Rp 20.290.000, sedangkan varian 1.3 R A/T Sporty Rp 27.320.000. Angurannya Rp 4 jutaan, sampai Rp 8 jutaan.
"Tenor yang disediakan dari 24, 36, 48, sampai 60 bulan. Tergantung konsumen pilih yang mana, nanti kita akan hitungkan detailnya," kata pramuniaga Daihatsu di Jakarta Selatan.
Berbeda dengan Toyota dan Daihatsu, diler Honda mengemasnya dalam bentuk total uang muka. Jadi, konsumen yang beli Mobilio varian S M/T bayar pertama Rp 20 jutaan, sedangkan paling tinggi RS CVT Rp 31 juta.
"Jadi angsuran pertama itu sudah termasuk uang muka. Konsumen nanti bayar di angsuran kedua. Perbulannya tergantung tenor yang diambil. Kita sediakan dari 12 sampai 60 bulan," ucap pramuniaga itu yang juga enggan disebutkan identitasnya itu.
Terakhir, Suzuki Ertiga yang promonya sama seperti Honda. Total pembayaran uang mukanya dimulai Rp 22 jutaan (GL M/T), dan Dreza A/T Rp 41 jutaan.
"Tenornya dari 12 sampai 60 bulan. Besaran angsurannya juga tergantung berapa lama konsumen pilih tenornya," kata wiraniaga diler Suzuki di Jakarta Timur.
Editor | : | Agung Kurniawan |
KOMENTAR