Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Biar Makin Erat, Klub HR-V Ajak "Touring" ke Anyer

Febri Ardani Saragih - Selasa, 27 September 2016 | 19:02 WIB

Jakarta, KompasOtomotif – Sejak resmi berdiri pada 5 Desember 2015, HR-V Club Indonesia (HCI) punya satu landasan kuat, yaitu kekeluargaan. Rasa seperti saudara merekat erat di antara para anggotanya yang hingga saat ini berjumlah 500 orang.

Definisi anggota menurut Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga HCI adalah keluarga besar. Agar makin satu, HCI mulai aktif menggelar touring. Salah satunya baru saja dilakukan 24 – 25 September  2016 ke Anyer, Serang, Banten.

Tingkat antusias dikatakan sangat tinggi, sampai 31 Agustus jumlah keikutsertaan mencapai 125 orang dengan 57 unit crossover HR-V yang siap jalan. Touring dimulai di kawasan Serpong, Banten, lantas konvoi dilakukan tertib hingga sampai di Pesona Krakatau.

Lebih akrab pada malam hari, saat HCI menggelar makan malam bersama yang dilanjutkan dengan menggelar “HCI Idol”, ajang adu bakat menyanyi antar peserta. Keesokan harinya, serangkaian acara  digelar seperti pembagian doorprize.

Tatang D Tjahyanto menjelaskan touring ke Anyer ini merupakan upaya memperluas persaudaraan antar anggota sekaligus memotivasi pengurus dan anggota akan pentingnya silaturahmi, toleransi, keakraban, kekompakan, solidaritas, kekeluargaan, serta kepedulian, tanpa memandang agama, ras, dan antara-golongan.

“Hal tersebut di atas menjadi dasar bagi HR-V Club Indonesia untuk lebih maju ke depannya," ujar Tatang dalam keterangan resminya. 

Editor : Agung Kurniawan

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa